Nama : Vidya Ayu Ardesti
NPM : 1C214037
Kelas : 3EA48
Fakultas : Ekonomi
Jurusan : Manajemen
Resensi Film The Secret
Tugas Kewirausahaan, Bapak Rooshwan Budi Utomo
Judul : The secret
Oleh : Rhonda Byrne
Tahun: 2006
Durasi : 1 Jam 30 Menit
Film
the secret ini menceritakan sebuah rahasia yaitu “Hukum Ketertarikan”. Di dalam film ini mendokumentasikan sesi wawancara dengan para
ahli profesional dalam berbagai bidang. Dijelaskan dalam film format dokumenter
yang merupakan pengalaman nyata dari para ahli tersebut. Para ahli menjelaskan "Law
of Attraction" yang merupakan rahasia sesungguhnya. Hukum ini dibuat untuk membentuk perasaan dan pikiran seseorang menjadi nyata dalam kehidupan
sesungguhnya. Hukum ketertarikan berkata : “Kami berikan apapun yang
anda katakan dan anda pusatkan”. Para ahli
menjelaskan bahwa manusia mempunyai kekuasaan kuat terhadap semesta.
Penting
sekali kita harus merasa baik dan gembira. Karena perasaan baik inilah yang
kita kirim ke alam semesta yang akan memberi lebih banyak hasil untuk kita.
Jadi semakin kita sering merasa bahagia, semakin banyak kita akan menarik
hal-hal yang akan membuat kita bahagia. Semua akan terus datang pada kita
semakin tinggi dan tinggi.
Mengambil
langkah pertama dalam keyakinan, tidak perlu mengetahui seluruh anak tangga.
Jadi dalam film ini juga diajarkan untuk yakin terhadap mimpi kita akan
terwujud suatu saat nanti dengan berusaha juga untuk yakin mewujudkannya. Putuskan apa yang anda inginkan dan percaya bahwa kita bisa
memilikinya. Fokus pada apa yang kita miliki saat ini dan bersyukur dan
benar-benar menikmatinya. Percaya bahwa semesta akan menemukan cara untuk
mewujudkan keinginan anda.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar